Gerard Pique: Liga Spanyol Akan Merindukan Diego Godin



Barcelona – Gerard Pique mengatakan bahwa Liga Spanyol bakal merindukan sosok Diego Godin. Pasalnya Godin baru saja memastikan hengkang dari Atletico Madrid.

Godin mengakhiri masa pengabdiannya selama sembilan musim bersama Atletico. Ia memutuskan untuk hijrah ke tim lain musim panas mendatang usai tak memperpanjang kontraknya di Wanda Metropolitano yang berakhir Juni ini.

Hal tersebut disampaikan oleh bek 33 tahun ini dalam sebuah konferensi pers. Godin terisak menahan tangis saat membeberkan kepastian tak lagi berseragam Los Rojiblancos musim depan.

Godin digadang-gadang bakal segera merapat ke Inter Milan. Meski sebelumnya sempat muncul kabar bahwa ia diminati oleh Manchester United..

Barcelona – Gerard Pique mengatakan bahwa Liga Spanyol bakal merindukan sosok Diego Godin. Pasalnya Godin baru saja memastikan hengkang dari Atletico Madrid.

Godin mengakhiri masa pengabdiannya selama sembilan musim bersama Atletico. Ia memutuskan untuk hijrah ke tim lain musim panas mendatang usai tak memperpanjang kontraknya di Wanda Metropolitano yang berakhir Juni ini.

Hal tersebut disampaikan oleh bek 33 tahun ini dalam sebuah konferensi pers. Godin terisak menahan tangis saat membeberkan kepastian tak lagi berseragam Los Rojiblancos musim depan.

Godin digadang-gadang bakal segera merapat ke Inter Milan. Meski sebelumnya sempat muncul kabar bahwa ia diminati oleh Manchester United.

Menanggapi keputusan Godin ini, Pique melalui akun Twitternya mengungkapkan bahwa Laliga akan merindukan mantan pemain Nacional ini. Bek Barcelona ini juga menaruh hormat kepada Godin yang menurutnya adalah salah satu bek tangguh di jagad sepakbola.

“Godin meninggalkan Atletico Madrid. Saya menaruh hormat untuk seorang bek luar biasa, semoga beruntung di masa depan, LaLiga akan merindukanmu”, tulis Pique di akun Twitternya.

Godin sejak bergabung dengan Atletico dari Villareal pada 2010 memang menjelma menjadi salah satu bek terbaik di Eropa. Ia memegang peran vital di balik kukuhnya lini belakang skuat asuhan Diego Simeone.

Ketangguhan Godin berhasil membawa Lo Colchoneros meraih satu gelar LaLiga dan dua kali melaju ke partai puncak Liga Champions. Meski di laga final, ia selalu gagal membawa Atletico meraih Si Kuping besar karena dua kali harus kalah dari Real Madrid.

This My Blog

Komentar